Cara Order

Cara Order/Pesan :


Agar lebih cepat dan efisien, sebaiknya di siapkan dulu sbb :
  1. Data-data ukuran gambar produk yang ingin ditanyakan harganya.
  2. Akan lebih baik jika disertakan gambar kerja : ini akan memudahkan kita bersama. Contoh gambar kerja detail tampak muka bisa lihat di Gambar1. Dan contoh denah pekerjaan, bisa lihat di Gambar2.
  3. Alamat lokasi atau daerah yang mau dikerjakan.
  4. Nama dan No Telephon yang bisa dihubungi.
Contoh Gambar Detail Tampak Muka
Gambar1 : Contoh Gambar Detail Tampak Muka


Contoh Gambar Denah pekerjaan Pintu jendela Kusen
Gambar2 : Contoh Gambar Denah pekerjaan Pintu jendela Kusen


Atau bisa pula melihat untuk cara membuat dan mengirim gambar via email bisa lihat disini : Cara membuat gambar kusen jendela pintu  dengan Excel.


Jika sudah ada data, silahkan segera hubungi saya, baik via WA maupun via Email .

Silahkan hubungi  :
A/n : Bahrul Ulum
WA : 0812 926 3706 ( just WA )
Email :  alumkaca@gmail.com

=======


Data-data yang bisa menjadi acuan buat anda


Data berikut ini sekedar menjadi referensi untuk kebutuhan penghitungan pekerjaan.

A. Kaca


Kaca dihitung dengan perkalian Tinggi dan Lebar,  ( Lebar X Tinggi )

Diurutkan berdasarkan Jenis nya sbb : ( termahal ---> termurah )

  1. Kaca Tempered
  2. Kaca Biasa
Partisi Aluminium dan kaca Bening
Contoh Partisi Aluminium + kaca Bening




Kaca Diurutkan berdasarkan Warna nya sbb : ( termahal ---> termurah ) 

  • One way ( Dari dalam bisa melihat keluar, dari luar tdk bisa lihat kedalam )
  • Reflektif stofsoll
  • Warna biasa (Biru , hijau , Grey)
  • Dark Grey (Riben gelap)
  • Polos/Bening/Clear

Catatan : Semakin tebal kaca ,harganya semakin mahal.



Kaca Diurutkan berdasarkan Merek nya sbb : ( termahal ---> termurah )
  • 1. Kaca Merek Asahimass
  • 2. Kaca Merek Mulia
  • 3. Kaca Merek lain...


B. Kusen Aluminium

Kusen berdasarkan jenis dan tingkat harga nya :
  • Warna aluminium standar(Anodised) : Hitam (Black),Coklat (Dark Brown),Silver (CA -Netral)
  • Aluminium warna Coklat harga nya sama dengan aluminium warna hitam
  • Aluminium warna Coklat dan hitam lebih mahal dari aluminium warna silver




Warna lain aluminium :
  • Aluminium warna Powder Coating standar (merah,biru,crem,dll warna biasa)
  • Harga nya sekitar 40-50% lebih mahal dari Aluminium silver
  • Aluminium warna Powder Coating Urat kayu (berurat seperti Kayu Jati)
  • Harga nya sekitar 100-120% lebih mahal dari Aluminium silver



Jenis atau Merek Aluminium


Diurutkan berdasarkan Harga sbb : ( termahal ---> termurah )

  1.  YKK
  2.  Alcan
  3. Supereks ; Indal
  4. Aleksindo
  5. Alco ; Alcomeks ; Aluprima
  6. Dll

Aluminium YKK coklat KILAP
Contoh Aluminium YKK coklat KILAP



C. Pintu Aluminium:

  • Ada dua jenis , yaitu Pintu Aluminium Geser dan Pintu Aluminium Swing.
  • Harga Pintu Aluminium Geser sama dengan harga Pintu Aluminium Swing
PINTU LIPAT ALUMINIUM URAT KAYU-040220
PINTU LIPAT ALUMINIUM URAT KAYU 


Perhitungan Pintu aluminium adalah per unit dan sudah termasuk :
  • Rangka Pintu aluminium ( Bahan profil Swing door)
  • Kunci Pintu aluminium standar ( Type 8128 dekson atau type 5128 Alpha )
  • Handel aluminium standar ( Vebtuk Kotak dari bahan aluminium )
  • Engsel 4 inchi standar ( Stainless merek alpha)


D. Jendela Aluminium

  • Ada dua jenis , yaitu Jendela Geser dan Jendela Swing
  • Jendela Geser dihitung per buah dengan ukuran standar 120 (T) x 60 (L) , sudah termasuk aksessories
  • Jendela Swing alumnium , biasanya sering disebut jendela Cassement
  • Dihitung dengan cara perbuah ukuran standar 120 (T) x 60 (L) dan bisa pula dengan cara perhitungan meter lari seperti perhitungan kusen diatas
Jendela Aluminium Kaca Kantor
Jendela Aluminium Kaca Kantor



Demikian info sekilas tentang data-data yang perlu disiapkan utk permintaan penawaran harga. Untuk informasi terupdate dan lebih rinci, silahkan hubungi kami , di :


Bahrul Ulum
WA : 0812-87-000-47
Email :  alumkaca@gmail.com



Posting Komentar

0 Komentar